Hotel, Penginapan, dan Akomodasi lainnya di Lampung Utara
Hotel, Penginapan, dan Akomodasi lainnya di Lampung Utara - Satu lagi kabupaten yang letaknya dalam wilayah administrasi Provinsi Lampung. Kabupaten ini adalah Lampung Utara. Kota Kotabumi merupakan ibukota kebanggaan dari Kabupaten Lampung Utara. Kabupaten ini peresmiannya setahun setelah proklamasi kemerdekaan Indonesia yaitu tanggal 15 Juni 1946.
Terdapat beberapa wisata alam menarik yang populer dikalangan masyarakat Lampung Utara. Diantaranya adalah Air Terjun Curup Paten dan Air Terjun Curup Selampung. Letak wisata Air Terjun Curup Paten ini adalah di Desa Suka Menanti, Kecamatan Bukit Menguning. Adapun Air Terjun Curup Selampung terletak di Desa Gunung Bertuah, Kecamatan Abung Barat.
Selain itu juga terdapat 2 bendungan yang ada di Lampung Utara yang dapat dijadikan tempat wisata. Yaitu Bendungan Tirta Shinta yang letaknya berada di Desa Wonomarto, Kecamatan Kotabumi. Bendungan lainnya yaitu Bendungan Way Rarem terletak di wilayah Desa Pekurun, Kecamatan Abung Barat.
Hotel Duta Lampung Utara |
Jika anda akan bekunjung ke Lampung Utara untuk menjelajahi alam Lampung Utara yang indah. Dan memerlukan informasi tentang hotel, penginapan, dan akomodasi lainnya. DHB dapat memberikan hanya beberapa tempat menginap. Silahkan lihat pada tabel di bawah ini.
Hotel di Lampung Utara | |
---|---|
Cahaya Alamat : Jl. Alamsyah RPN No. 25 Kel. Kelapa Tujuh No. Telp : 0724-21652 Kamar : 35 Tarif / Harga : RP. 150.000 – 250.000 |
Duta Alamat : Jl. Alamsyah RPN No. 1 Kel. Kelapa Tujuh No. Telp : 0724-21441 Kamar : 25 Tarif / Harga : RP. 185.000 – 300.000 |
Kemuning Alamat : Jl. Kantor Pos Kel. Bukit Kemuning No. Telp : 0724-91390 Kamar : 13 Tarif / Harga : RP. 75.000 – 100.000 | Srikandi Alamat : Jl. Jend Sudirman No. 13 Kel. Kelapa Tujuh No. Telp : 0724-21310 Kamar : 20 Tarif / Harga : RP. 75.000 – 200.000 |
Sederhana Alamat : Jl. Sukarno Hatta No. 210 No. Telp : 081272370289 Kamar : 12 Tarif / Harga : RP. 100.000 – 150.000 |
Surya Indah Alamat : Jl. Lintas Sumatera KM 3 Bernah Kel. Kota Alam No. Telp : 0724-328527 Kamar : 35 Tarif / Harga : RP. 125.000 – 250.000 |